Pasangan Lucky Hakim – Syaefudin Jadi Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Pertama Daftar Ke KPU Kabupaten Indramayu

Indramayu//globalpena.com – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Provinsi Jawa Barat Lucky Hakim – Syaefudin menjadi Paslon pertama yang mendaftar ke KPU Kabupaten Indramayu , Selasa 27/08/2024.

Lucky Hakim dengan mengenakan baju warna hitam sementara Syaefudin mengenakan baju warna putih. menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum ( KPU )Kabupaten Indramayu di dampingi sejumlah pimpinan partai politik penduukung dan pengusung serta relawan.

Seperti di ketahui Lucky Hakim mantan Wakil Bupati Indramayu , sementara Syaefudin Ketua DPRD Kabupaten Indramayu
Keduanya berpasangan setelah di usung beberapa Partai.Politik, yakni PKS, Nasdem, PBB , Gelora, Hanura, Partai Buruh dan Partai Kebangkitan Nusantara.

Kedatangan pasangan calon ini merupakan bagian dari proses pendaftaran sebagai kontestan Pilkada Indramayu 2024 yang di laksanakan serentak . Setibanya di kantor KPU Lucky Hakim dan Syaefudin di terima oleh Ketua KPU dan anggotanya.

Usai menyerahkan berkas pendaftaran Lucky Hakim dan Syaefudin menyampaikan sambutan , Lucky Hakim mengukapkan terima kasih kepada KPU Indramayu atas penerimaan mereka,.Dirinya menegaskan komitmennya untuk mengikuti seluruh aturan yang berlaku dan berharap persyaratan yang telah di serahkan dapat di terima setelah di teliti.

Dalam sambutannya calon Bupati Indramayu Lucky Hakim menekankan pentingnya Demokrasi sebagai sarana bagi masyarakat untuk menentukan pemimpin daerah mereka. Dirinya juga berharap KPU dan Bawaslu dapat menjalankan tugas dengan sebaik baiknya . Lucky mengucapkan terima kasih kepada Partai Pengusung yang telah memberikan kepercayaan kepada mereka untuk mengikuti kontestan Pilkada Indramayu sehingga masyarakat bisa menentukan pilihan mereka .

Sementara Calon Wakil Bupati Syaefudin menyampaikan harapannya agar Indramayu dapat berkembang lebih baik di masa depan . ” Kami tidak menganggap sekarang jelek’ , tapi kami merasa perlu ada yang di perbaiki.ujar Syaefudin.

Dirinyalah juga memperkenalkan tagline kampanye mereka ” Berbarengan Beberes Dermayu ” yang menekankan pentingnya keterlibatan semua stakeholder untuk kemajuan Indramayu.

Ketua KPU Indramayu Masykur, menjelaskan bahwa tahapan pendaftaran berlangsung dari tanggal 27 hingga 29 Agustus 2024. Selanjutnya KPU Indramayu akan melakukan penelitian administrasi dan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung pada tanggal 31 Agustus 2024. Perbaiki Dokumen akan di laksanakan dari tanggal 06 sampai 08 September 2024 dengan penetapan bakal calon bupati dan Wakil Bupati sebagai calon bupati pada 22 September 2924. Masa kampanye akan di mulai pada tanggal 25 September 2024 dan akan berakhir pada tanggal 23 November 2024 .

Masykuri juga menghimbau agar semua pihak memahami regulasi dan aturan yang ada dan berharap Pilkada 2024 berjalan dengan kondusif, aman dan sukses. KPU dan Bawaslu di harapkan dapat dapat menjalankan amanah Konstitusi dengan profesionalisme. ( Sudirman )

  • Related Posts

    Menteri Kelautan dan Perikanan Kunjungi TPI dan Cold Storage Karangsong, Pastikan Pasokan Ikan Cukup Menjelang Nataru dan Lebaran 2025

    INDRAMAYU//globalpena.com – Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, melakukan kunjungan kerja ke Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Karangsong dan Cold Storage Karangsong di Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, pada Kamis (26/12/2024).…

    Hari Libur Natal Dan Tahun Baru Taman Rekreasi  Balongan Indah 2 Indramayu Ramai di Kunjungi Wisatawan, Baik Lokal Maupun Luar Daerah

    Indramayu//globalpena.com – Taman Rekreasi  Balongan Indah ( Bali ) 2 Indramayu. Sebuah destinasi wisata bahari yang terletak di Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, kembali menjadi sorotan wisatawan lokal maupun…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Menteri Kelautan dan Perikanan Kunjungi TPI dan Cold Storage Karangsong, Pastikan Pasokan Ikan Cukup Menjelang Nataru dan Lebaran 2025

    • By Adm1n
    • December 26, 2024
    • 4 views
    Menteri Kelautan dan Perikanan Kunjungi TPI dan Cold Storage Karangsong, Pastikan Pasokan Ikan Cukup Menjelang Nataru dan Lebaran 2025

    Hari Libur Natal Dan Tahun Baru Taman Rekreasi  Balongan Indah 2 Indramayu Ramai di Kunjungi Wisatawan, Baik Lokal Maupun Luar Daerah

    • By Adm1n
    • December 25, 2024
    • 16 views
    Hari Libur Natal Dan Tahun Baru Taman Rekreasi  Balongan Indah 2 Indramayu Ramai di Kunjungi Wisatawan, Baik Lokal Maupun Luar Daerah

    Kapolresta Cirebon Bersama Forkopimda Laksanakan Monitoring Pengamanan Ibadah Natal 2024

    • By Adm1n
    • December 25, 2024
    • 10 views
    Kapolresta Cirebon Bersama Forkopimda Laksanakan Monitoring Pengamanan Ibadah Natal 2024

    Polresta Cirebon Gelar Patroli Sebagai Persiapan Pengamanan Ibadah Natal

    • By Adm1n
    • December 24, 2024
    • 13 views
    Polresta Cirebon Gelar Patroli Sebagai Persiapan Pengamanan Ibadah Natal

    Tuntut Keadilan Relokasi, Puluhan Warga Eretan Kulon Datangi Dinsos Indramayu

    • By Adm1n
    • December 24, 2024
    • 17 views
    Tuntut Keadilan Relokasi, Puluhan Warga Eretan Kulon Datangi Dinsos Indramayu

    Warga Sangat Mengapresiasi Di Rehabnya Jembatan Kali Prawan II Lebih Kokoh Dan Megah

    • By Adm1n
    • December 23, 2024
    • 24 views
    Warga Sangat Mengapresiasi Di Rehabnya Jembatan Kali Prawan II Lebih Kokoh Dan Megah